Lompat ke isi utama

Berita

BAWASLU KOTA PALEMBANG DAN FAKULTAS DAKWAH KOMUNIKASI UIN RADEN FATAH PALEMBANG TANDATANGANI KERJASAMA STRATEGIS DI BIDANG PENDIDIKAN DAN PENELITIAN

MOA Fakultas dakwah dan komunikasi dengan Bawaslu Kota Palembang Jumat, (12/1) di Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Raden Fatah Palembang.

Penandatangan MOA Bawaslu Kota Palembang dengan Fakultas Dakwah dan Komunikasi pada Jumat, (12/1) di Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Raden Fatah Palembang.

PALEMBANG, BWSPLG  — Ketua  Badan Pengawas Pemilihan Umum (BAWASLU) Kota Palembang Yusnar dan Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Raden Fatah Palembang Achmad Syarifudin secara resmi menandatangani kesepakatan kemitraan strategis di bidang pendidikan dan penelitian guna mendukung langkah strategis Tridharma Perguruan Tinggi Jumat, (12/1). Acara penandatanganan ini berlangsung di Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Raden Fatah Palembang.

Kerjasama ini dilakukan dengan tujuan utama meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian di Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Raden Fatah Palembang. Kedua belah pihak sepakat untuk mendukung pengembangan kapasitas dan keterampilan mahasiswa, sehingga menghasilkan lulusan yang siap menghadapi tuntutan dunia kerja.

Dalam ruang lingkup kerjasama ini, Bawaslu Kota Palembang dan Fakultas Dakwah dan Komunikasi akan bersinergi dalam penyelenggaraan kegiatan seminar, lokakarya, dan workshop di lingkungan fakultas. Bawaslu juga akan berkontribusi dalam pengembangan kurikulum yang berfokus pada kebutuhan pasar kerja melalui program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Dr. Achmad Syarifudin, M.A., menyatakan, "Kerjasama ini memberikan peluang besar untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian di Fakultas Dakwah dan Komunikasi. Dengan sinergi ini, mahasiswa kami akan mendapatkan pengalaman belajar yang lebih baik dan relevan dengan kebutuhan industri," ungkapnya.

Dengan kolaborasi ini, Bawaslu Kota Palembang dan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Raden Fatah Palembang berharap menciptakan lingkungan pendidikan yang kondusif. Ketua Bawaslu Kota Palembang, Yusnar menyatakan, "Melalui kolaborasi ini, kami berharap dapat melahirkan generasi muda yang unggul dan berintegritas, siap menghadapi tantangan di masa depan," kata Yusnar

Dengan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) ini, Bawaslu Kota Palembang dan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Raden Fatah Palembang bersinergi mendukung misi Tri Dharma Perguruan Tinggi, memberikan kontribusi positif terhadap dunia pendidikan dan penelitian. Harapannya, kerjasama ini tidak hanya memberikan manfaat kepada kedua belah pihak, tetapi juga berkontribusi pada pembentukan generasi yang berkualitas dan siap menghadapi dinamika global. (Humas/BWSPLG)

Penulis: zpp/bwsplg

Foto: Rezka dan Toni

Editor: zpp/bwsplg