Lompat ke isi utama

Berita

Himbau Netralitas ASN, Panwascam Jakabaring Bangun Sinergitas Bersama Lurah 15 Ulu.

Humas| Rabu, 28 Agustus 2024

Panwascam Jakabaring Berkoordinasi Dengan Lurah 15 Ulu dalam rangka Sosialisasi Netralitas ASN pada Pemilihan Serentak 2024. Jum’at (30/08/2024)

Palembang,- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Palembang melalui Panwascam Jakabaring Berkoordinasi Dengan Lurah 15 Ulu dalam rangka Sosialisasi Netralitas ASN pada Pemilihan Serentak 2024. Jum’at (30/08/2024)

Dalam kunjungan nya Ketua Panwascam Jakabaring tersebut mengatakan beberapa poin penting. Pertama Panwascam dan pemerintah Kecamatan maupun Kelurahan agar bersinergi dalam menyukseskan Pemilihan Serentak tahun 2024. 

Kedua Terkait Netralitas ASN, Panwascam Jakabaring menghimbau pada Lurah dan jajarannya tersebut untuk bersikap netral dalam segala rangkaian tahapan Pemilihan Serentak, dan terakhir terkait pengawasan tahapan DPS, Panwaslu berharap pihak kelurahan ikut mencermati DPS tersebut.

Ditempat yang sama Ketua Panwascam Jakabaring itu juga menyampaikan Terkait Netralitas ASN di lingkungan Keluahan 15 Ulu khususnya dan KC Jakabaring pada Umumnya Panwas telah memberikan himbauan agar ASN tidak terlibat politik praktis selain itu ASN di harapkan tidak berfoto dengan simbol.

Kunjungan tersebut dilakukan oleh Ketua Panwaslu Panwascam Kecamatan Jakabaring Adison didampingi anggota Septa Riansyah dan Andi Robiansyah dan PKD Kelurahan 15 Ulu beserta Staf Panwascam Jakabaring.

Penulis : Tim Humas Panwascam Jakabaring

Editor : YH