Lompat ke isi utama

Berita

Hadiri Pleno Terbuka Rekapitulasi DPS, Ketua Bawaslu Palembang Pastikan KPU Bekerja Sesuai Regulasi

Humas | Sabtu, 10 Agustus 2024

Palembang,- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Palembang hadiri undangan dalam kegiatan yang di selenggarakan oleh KPU Kota Palembang yakni Pleno terbuka Rekapitulasi dan Penetapan Daftar Pemilih Sementara (DPS) tingkat Kota Palembang  pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan serta Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Palembang tahun 2024.  Pada Sabtu, (10/08/2024) 

Kegiatan yang berlangsung di Novotel Hotel Palembang tersebut dihadiri langsung oleh ketua Bawaslu Kota Palembang Yusnar beserta Staff. 

"Saya berharap, kegiatan rapat pleno terbuka ini berjalan dengan baik, dan KPU selaku lembaga yang menyelenggarakan tahapan tersebut harus sesuai dalam melakukan kinerja, Dimana hal tersebut menyangkut Hak pilih seseorang maka dari itu harus tetap mengacu dengan  ketentuan yang berlaku"

Disamping itu, Yusnar juga menyampaikan akan  hak mata pilih warga Kota Palembang untuk selanjutnya di akurat kan betul, artinya permasalahan yang terjadi seperti pemilih yang sudah meninggal, pemilih yang berada di lapas itu semua harus di akomodir, tindak lanjuti dan di akuratkan datanya  sesuai dengan ketentuan. 

Adapun kegiatan tersebut diselenggarakan di Novotel Hotel Palembang, di hadiri Ketua KPU Kota Palembang Syawaludin, Didampingi Devi Yulianti (Div. SDM), Sri Maryati (Div. Tekhnis), Riandy Akbar Pohan (Div. Hukum), Arman Darmawan (Div. Datin) beserta Kassubag dan Staff KPU Kota Palembang. 

Turut hadir pada kegiatan tersebut yakni DPRD Kota Palembang, Wakapolrestabes, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Palembang, Dinas Kependudukan dan catatan Sipil Kota Palembang, Bagian Tata Pemerintahan Setda Kota Palembang, Kepala LP Kelas 1 Palembang. juga di hadiri oleh Ketua dan Anggota PPK se Kota Palembang dan Unsur Pemantau Pemilihan. 

 

Penulis : YH

Editor & Fotografer : Tim Humas Bawaslu Kota Palembang